Dorong Ketahanan Pangan, JNI Pangkep Serukan Perluasan Sawah di Tondong Tallasa

    Dorong Ketahanan Pangan, JNI Pangkep Serukan Perluasan Sawah di Tondong Tallasa
    Dorong Ketahanan Pangan, JNI Pangkep Serukan Perluasan Sawah di Tondong Tallasa

    PANGKEP – Muhammad Nurdin, pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Jurnalis Nasional Indonesia (JNI) Kabupaten Pangkep, menyerukan pentingnya perluasan lahan sawah di Kecamatan Tondong Tallasa. Dalam koordinasinya dengan tokoh masyarakat setempat pada Rabu (18/12/2024), ia menegaskan bahwa wilayah pegunungan Tondong Tallasa memiliki potensi besar untuk meningkatkan produktivitas pertanian.

    "Perluasan lahan sawah ini adalah langkah strategis untuk memperkuat ketahanan pangan lokal dan mendukung kesejahteraan masyarakat petani, " ujar Nurdin. Menurutnya, lahan di wilayah ini sangat subur dan cocok untuk dijadikan area persawahan baru, sehingga diharapkan dapat mengoptimalkan hasil pertanian.

    Nurdin juga mengharapkan perhatian serius dari pemerintah daerah. “Kami berharap ada program yang mampu memberdayakan masyarakat, terutama para petani lokal, agar potensi besar ini bisa direalisasikan. Perluasan sawah bisa menjadi solusi menghadapi kebutuhan pangan yang semakin meningkat, ” tambahnya.

    Beberapa tokoh masyarakat yang turut hadir dalam diskusi tersebut menyatakan dukungan mereka terhadap gagasan ini. Mereka sepakat bahwa kolaborasi antara masyarakat, pemerintah, dan pemangku kepentingan lainnya diperlukan untuk merealisasikan rencana tersebut.

    Kecamatan Tondong Tallasa selama ini dikenal memiliki sumber daya alam yang melimpah, namun sebagian besar wilayahnya belum dimanfaatkan secara optimal. Dengan adanya langkah konkret untuk memperluas lahan sawah, diharapkan ekonomi masyarakat pegunungan Tondong Tallasa dapat terdorong ke arah yang lebih baik. (Hik)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Pilkada Aman dan Kondusif, Kapolsek Liukang...

    Artikel Berikutnya

    Haru dan Bangga, Hj. Masnah S.Pd. Purna...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Panglima TNI Dorong Swasembada Pangan Nasional Melalui Bibit Padi Unggul Sinar Mentari
    Inovasi Gas Analyzer PT Semen Tonasa Raih Apresiasi dari Kementerian ESDM
    Kebersamaan Personil dan Bhayangkari Polsek Liukang Tangaya Melalui Silaturahmi Wujud Soliditas Keluarga Besar Polri
    Dukung Koperasi Indonesia, PT Semen Tonasa Terima Penghargaan Bergengsi
    Melalui Cooling System, Bhabinkamtibmas Himbau Warga Agar Waspada Saat Melaut di Pulau Sapuka
    Satsamapta Polres Pelabuhan Makassar Tingkatkan Keamanan Lewat Patroli Dialogis di Pusat Keramaian
    Haru dan Bangga, Hj. Masnah S.Pd. Purna Bakti Setelah 42 Tahun Mengabdi
    Facemist Spray Riran Glow Mencuri Perhatian Masyarakat dan Juga Harga yang lumayan Fantastis
    Hari Terakhir Kampanye, Tim Paslon Nomor Satu MYL-ARA Sapa  Warga Pangkep
    Ketua SDB Pangkep Minta Dukungan dan Doanya Agar Paslon Nomor Satu MYL-ARA kembali Pimpin Pangkep Priode 2025 -:2030
    Pangkep Gelar Sosialisasi SP4N-LAPOR! untuk Pelajar, Tingkatkan Partisipasi Masyarakat dalam Pengaduan Pelayanan Publik
    Terkait Penganiayaan, Kasi Humas Polres Pangkep Iptu  Imran Bersama PS Kanit Reskrim Polsek Pangkajene  Gelar Press Release
    Anev Ops Mantap Brata Tahun 2024 Di Hadiri Kapolsek Liukang Tangaya
    Gelar Syukuran, Direktur Utama PT Semen Tonasa Asruddin  Beri Apresiasi  Kinerja Seluruh Insan Perusahaan  atas Keberhasilan  Dicapai  Tahun 2023
    Sambut HUT RI ke 78,  PS Panit Binmas Polsek Bungoro Aiptu Razman Gelar Seleksi Calon Paskibra 
    Sosialisasi Pilkada Damai di Gubuk Bambu,  Bhabinkamtibmas Polsek Liukang Tangaya Ajak Warganya Lahirkan Kondisi Aman
    Tingkatkan Sinergitas TNI-POLRI,  Bhabinkamtibmas Polsek Tupabbiring Bersama Babinsa Laksanakan Patroli Malam Hari 

    Ikuti Kami